Perayaan Paskah, BNN RI Terapkan Keharmonisan Antar Umat Beragama

Ifan Jafar Siddik
Foto: Istimewa

BOGOR, iNews.id - Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia (BNN RI) terapkan keharmonisan antara umat beragama. Pasalnya dalam menyambut hari paskah sekaligus dengan halal bihalal selepas Idul Fitri yang dilasakana di Gor Balai Besar Rehabilitasi BNN RI, Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor.

"Kita menyelesaikan perayaan paskah bersama BNN RI, sekaligus saya bersama staf eselon satu dan dua termasuk pegawai pemerintahan maupun non pegawai negeri dan tamu undangan. Kita juga sekaligus melaksanakan acara halal bihalal," kata Kepala BNN RI, Dr. Petrus Reinhard Golose, Kamis (12/5/2022).

Ia mengatakan, tetunya peran BNN RI menjalankan tugas dengan penuh rasa kasih agar memberikan kemudahan dalam menjalankan tugas.

"Jadi pesan yang disampaikan adalah kita menerapkan dalam penanggulangan narkotika dengan kasih, kasih itu murah hati, kasih itu lemah lembut, kasih itu memaafkan dan kasih itu rela memberikan," tegasnya.

Selain itu, dalam situasi Idul Fitri 1443 Hijirian tentunya BNN RI selalu menjalankan tradisi keharmonisan antar sesama.

"Kita juga dengan acara halal bihalal saling memaaf-maafkan sebagai tradisi bangsa Indonesia, dengan keragaman dan perbedaan tetapi justru menyatukan kita," jelasnya.

Ia pun berharap, kedeoan BNN RI bisa lebih maksimal dalam memberantas peredaran narkotika, sehingga bisa menjaga generasi bangsa atas bahayanya narkoba.

"Saya harapkan kita bisa lebih meningkatkan pengabdian terutama kepada BNN dalam pencegahan, rehabilitasi, maupun dalam pemberantasan narkotika. Saya meminta doa agar bisa menjaga generasi muda, generasi bangsa," pungkasnya.

Editor : Hilman Hilmansyah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network