Selain itu kata Ketua Harian Pengcab POSSI Kabupaten Bogor ini, para peserta yang ambil bagian pada kejuaraan selam, sangat berterimakasih kepada POSSI Kabupaten Bogor, yang sudah berani menggelar event skala nasional, dalam menggairahkan kembali olahraga selam di Tanah Air.
"Hampir semua peserta berterimakasih atas terselenggaranya kejuaraan selam Bogor Open 2022. Apalagi selama dua tahun kebelakang, kejuaraan selam sedikit vakum karena pandemi COVID-19. Tapi dengan adanya event yang kita gelar tersebut, banyak yang merespon baik POSSI Kabupaten Bogor," kata Lilik.
Apalagi, kata Lilik, kejuaraan selam Bogor Open 2022 diselenggarakan, tujuannya persahabatan dan pembinaan untuk para atlet-atlet selama yang ada diseluruh Indonesia.
Lilik menceritakan, bahwa pelaksanaan kejuaraan tersebut, tidak berdasarkan program. Tapi berdasarkan masukan-masukan dari klub ataupun Pengcab. Sehingga dengan dasar itulah muncul keberanian POSSI Kabupaten Bogor menggelar event selam skala nasional.
"Kita berharap kejuaraan ini berjalan sukses. Karena dengan suksesnya kejuaraan tersebut, maka ini bisa jadi agenda rutin tahunan di Kabupaten Bogor," kata Lilik.
Lilik menambahkan, pada Kejuaraan kali ini diikuti 335 atlet dari 45 klub dan Pengcab POSSI di tanah air. Bahkan nomor yang dipertandingkan sebanyak 128 nomor perorangan maupun etafet. Dan total nomor yang diikuti seluruh peserta sebanyak 1357 nomor
Lebih lanjut, kata Lilik, ia juga mengucapkan terimakasih kepada Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan, Kadispora, Ketua KONI, Kadis Pariwisata Kabupaten Bogor, Bjb Cabang Cibinong dan Perumda Tirta Kahuripan atas suportnya terhadap Kejuaraan Selam Bogor Open 2022 antar klub se Indonesia.
Editor : Hilman Hilmansyah