get app
inews
Aa Text
Read Next : Tokoh Aktivis HAM Uyghur Diduga Lakukan Pelecehan Seksual

Najwa Shihab Pernah Alami Pelecehan Seksual Oleh Oknum Kenek Angkot

Kamis, 03 Juni 2021 | 11:30 WIB
header img
Najwa Shihab pernah mengalami pelecehan seksual saat dirinya masih duduk di bangku SMA.

BogorRaya, iNews.id - Najwa Shihab dikenal sebagai sosok yang pintar, tegas dan berani. Sebagai seorang jurnalis nama Najwa Shihab sudah sangat besar dan dikenal publik luas.

Melihat sosok Najwa Shihab yang kerap membuat para narasumbernya merasa terintimidasi saat melakukan wawancara, rasanya orang akan berpikir dua kali untuk coba-coba melakukan tindakan tidak menyenangkan terhadapnya.

Tapi siapa yang menyangka di masa lalu, Najwa Shihab menagku pernah mengalami menjadi korban pelecehan seksual.

Melalui akun Instagram pribadinya, wanita 43 tahun itu menyebut bahwa dirinya pernah mengalami pelecehan seksual saat masih duduk di bangku Sekolah Menengah Atas (SMA). Tepatnya saat berada di kendaraan umum.

"Saya juga pernah mengalaminya. Waktu SMA, turun dari angkot. Saya pernah dicolek kenek kurang ajar," ungkap presenter yang akrab disapa Nana ini, seperti dikutip dari Instagram-nya, Rabu (2/6/2021).

Najwa kembali mengalami kejadian serupa belum lama ini saat ia sedang berolahraga. Beruntung, kali ini ia bisa melawan pelaku.

"Belum lama ini, waktu lari pagi di area terbuka, pengendara motor sempat berusaha menggapai, saya menghindar dan menepis tangannya," tuturnya.

Dari pengalamannya Najwa mengajak masyarakat terutama perempuan, untuk berani melawan pelaku pelecehan. Tak hanya itu, ia juga meminta agar masyarakat bisa saling membantu memberantas pelaku pelecehan lewat metode 5D.

"Pentingnya kita berani menangkal pelecehan seksual dan membantu jika melihat ada korban yang mengalaminya lewat metode 5 D. Ditegur, dialihkan, dilaporkan, ditenangkan, direkam," jelasnya.

Editor : Gilang Putra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut