JAKARTA, iNewsBogor.id - Mabes TNI akan memulai ikhtiar mensejahterakan prajurit lewat pendekatan teknologi digital dengan membangun platform e-commerce berbasis aplikasi yang mereka namai DenMart.
Terobosan baru yang dilakukan jajaran Mabes TNI hasil ini hasil kolaborasi dengan PT Janaka Indonesia Grup. Penandatanganan kerjasamanya sendiri sudah berlangsung pada bulan April lalu.
Penandatanganan saat itu dihadiri oleh kedua belah pihak, perwakilan Mabes TNI Dandenma Mabes TNI saat itu, Brigjen TNI Marinir, Oni Junianto beserta Ketua Koperasi Makmur Sejahtera Jaya Kapten Cba Yadi Mulyadi. Sementara dari pihak PT Janaka Indonesia Grup sebagai counterpart, hadir lengkap jajaran Partono ST (CEO PT Janaka indonesia Grup), Rino Lande (Komisaris Utama), Gerhan Razak (Direktur Marketing), Dony Madya (Direktur Utama Janaka Teknologi Indonesia).
Penandatanganan Kerjasama antara Mabes TNI dan PT Janaka Indonesia Grup terkait pendirian e-commerce berbasis aplikasi, DenMart. (Foto : iNewsBogor.id/ist.)
DenMart nantinya akan didesain sebagai usaha komersial di bidang retail menawarkan banyak produk konsumsi juga jasa. Sebut saja kebutuhan dasar yang dibutuhkan prajurit yang tersebar di seluruh pelosok tanah air, diantaranya sembako, pernak pernik prajurit, seragam TNI dan lain lain. Jasa layanan yang bisa diakses di DenMart antara lain token listrik, pulsa hingga pinjaman untuk anggota koperasi.
Editor : Furqon Munawar