BOGOR, iNews.id - Ratusan warga berbondong-bondong mendatangi Kantor Desa Sukawangi, Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor. Kedatangan mereka itu menagih janji kepala desa dan pihak lainnya terkait tapal batas tanah desa dengan Perhutani.
Warga terlihat berkumpul di aula Desa Sukawangi menunggu perwakilan dari Pemerintah Kabupaten Bogor, Perhutani, BPN dan lainnya untuk menjelaskan perkembangan tapal batas desa. Tetapi, warga sempat kecewa karena para perwakilan tak kunjung datang sehingga harus menununggu lama.
Anggota Kepolisian yang berada di lokasi pun berusaha menenangkan warga untuk tetap bersabar menunggu tanpa membuat gaduh. Hingga akhirnya, para perwakilan tersebut datang dan menemui warga.
"Warga di sini mengelola lahannya di Sukawangi ini ternyata masuk klemnya Perhutani itu udah berpuluh-puluh tahun tapi sekarang kita minta dibebaskan dari Perhutani. Sampai sekarang belum ada kejelasan," kata salah satu warga Bayu, Kamis (25/8/2022).
Editor : Furqon Munawar