get app
inews
Aa Read Next : Dispora Matangkan Persiapan Porpemkab Bogor 2024

Siap All Out di Porda Jabar 2022 Tim Sepeda Lakukan TC di Kota Malang

Rabu, 05 Oktober 2022 | 14:42 WIB
header img
Siap All Out di Porda Jabar 2022 Tim Sepeda Lakukan TC di Kota Malang. (Foto : iNewsBogor.id/ist.)

BOGOR, iNewsBogor.id - Sebanyak 16 atlet sepeda ISSI Kabupaten Bogor saat ini tengah mengikuti TC di Velodrome Taman Kota Malang, Jawa Timur.

TC yang dilakukan ISSI Kabupaten Bogor kali ini dipimpin langsung oleh Ade Solihin, Binpres ISSI Kabupaten Bogor.

"Kami sudah melakukan TC di Malang ini sejak bulan September dan akan berlangsung sampai bulan November atau mendekati Porda Jabar 2022," ujar Ade Solihin, Rabu, 5 Oktober 2022.

Ade mengatakan, pelaksanaan TC para atlet sepeda binaan ISSI Kabupaten Bogor itu sebagai persiapan menghadapi Porda Jawa Barat 2022.

"Pada Porda Jawa Barat akan berlangsung bulan November mendatang,, Tim Sepeda Kabupaten Bogor mentargetkan 6 medali emas ," tegas Ade Solihin.

Namun, sambung Ade, salah satu nomor andalan Tim Sepeda Kabupaten Bogor yakni 4000 TP tidak dipertandingkan .

Sementara itu, Ketua Harian ISSI Kabupaten Bogor, H. Anwar Yasin mengatakan, Ketua Umum dan pengurus ISSI Kabupaten Bogor sangat mensuport pelaksanaan TC di Kota Malang.


Foto : iNewsBogor.id/ist.

 

Bahkan, tambah Anwar, dalam waktu dekat Ketua Umum ISSI Kabupaten Bogor, Yuliansyah Anwar yang juga sebagai Dirut Perumda Air Minum Tirta Kahuripan akan melakukan monitoring ke Malang untuk memantau dan memberikan suport kepada para atlet yang tengah melaksanakan TC di Kota Malang.

"Kami sangat optimis Tim Sepeda Kabupaten Bogor akan bisa memberikan banyak medali bagi Kontingen Bumi Tegar Beriman pada Porda Jabar 2022," ucap Anwar.

Anwar menambahkan, pada pelaksanaan Porda Jabar 2022 untuk cabor sepeda kekuatan semua daerah sudah sangat merata.

Selain itu, kata Anwar, regulasi nomor pertandingan juga sedikit kurang menguntungkan bagi para atlet Sepeda Kabupaten Bogor.

"Meski demikian kami tetap akan all out untuk memberikan prestasi kepada Kabupaten Bogor pada arena Porda Jabar 2022," pungkasnya.

Editor : Furqon Munawar

Follow Berita iNews Bogor di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut