"Kalau Maikhel konsisten dengan permainan, Maikhel bisa memenangkan pertandingan final. Namun perlu diwaspadai setrit lawan sangat keras. Terbukti petinju Uzbekistan dua kali bertanding dua kali menang KO dengan straight kirinya, karna lawan yang akan dihadapi memiliki pukulan kidal yang cukup bagus. Tapi saya Maikhel bisa mengatasinya dengan baik," kata Kusdiyono, yang juga tercatat sebagai pelatih di Pengcab Pertina Kabupaten Bogor ini, Selasa (24/1/2023).
Meski lawan yang akan dihadapi Maikhel Muskita di final memiliki pukulan kidal yang cukup baik, sambung Kusdiyono, Maikhel Muskita pasti bis mengatasinya dengan baik.
"Yang kita harapkan adalah, Maikhel harus bertanding dengan sabar dan main one two serta main kontrol, jangan terpancing permainan lawan. Ketika itu bisa dijalankan dengan baik. Insyaallah Maikhel bisa memenangkan pertandingan final," pungkasnya.
Editor : Furqon Munawar