get app
inews
Aa Text
Read Next : Ganjar Pranowo dan Gibran Olahraga Bareng di Bogor Sabtu Mendatang

6 Wisata Baru di Bogor Nyaman dan Instagramable

Senin, 01 Mei 2023 | 20:02 WIB
header img
Tempat destinasi wisata di Bogor. (Foto: Freepik/Ilustrasi)

2. Agrowisata Gunung Mas

Agrowisata Gunung Mas merupakan salah satu tempat wisata alam di Bogor yang tidak hanya menawarkan pemandangan, tetapi juga aktivitas lain. Beberapa di antaranya adalah berfoto di jembatan kebun teh, glamping, dan fun off-road.

Alamatnya ada di di Jalan Raya Puncak Km 8, Tugu Selatan, Cisarua, Kota Bogor. Ada dua jenis tiket yang bisa dibeli oleh pengunjung sebelum datang ke Agrowisata Gunung Mas. Pertama, tiket masuk kawasan wisata dan, kedua, tiket masing-masing wahana. Namun, harga tiket masuk Agrowisata Gunung Mas saat hari biasa, tepatnya Senin sampai Jumat, mulai Rp 15.500 per orang. Sementara untuk akhir pekan Rp 20.000 per orang.

3. Omah Ndelik

Jika ingin merasakan suasana piknik dadakan di kawasan Puncak, Bogor mampirlah ke Omah Ndelik. Tak perlu ribet membawa perlengkapan piknik dari rumah, Omah Ndelik telah menyediakan semua perlengkapan piknik mulai dari makanan, alat makan, hingga tikar.

Tidak hanya area untuk piknik, restoran yang dibuka pada Juni 2022 ini juga memiliki area bermain atau playground untuk anak-anak. Anak-anak juga bisa bermain menangkap ikan di kolam yang disediakan oleh pihak restoran.

Untuk bisa berpiknik di Omah Ndelik, kamu harus memenuhi pemesanan minimal yakni Rp 150.000 per dua pax.

4. Nicole's River Park

Salah satu tempat wisata di Bogor yang baru dan Instagramable adalah Nicole's River Park. Lokasinya ada di Jalan Raya Puncak, Cipayung Datar, Kecamatan Megamendung, Bogor. Konsep wisata di Nicole's River Park adalah "One Stop Recreation Park", yakni menawarkan beragam spot foto Instagramable lewat miniatur landmark dari berbagai negara, seperti Jepang, Korea, Santorini, China, dan negara-negara Eropa.

Tersedia pula tempat membeli kudapan dan oleh-oleh untuk dibawa pulang.  Nicole's River Park buka setiap hari, mulai pukul 07.00-20.00 WIB. Tiket masuk kawasan Nicole's River Park untuk Senin-Jumat dibanderol Rp 30.000, sementara Sabtu-Minggu dan tanggal merah Rp 40.000. Namun, ada tarif tambahan jika kamu mau menjajal area lain.  

Editor : Ifan Jafar Siddik

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut