BOGOR, iNewsBogor.id - Slank beserta album-albumnya selalu melekat di telinga masyarakat Indonesia dan selalu dapat mewakili perasaan para pendengarnya serta mampu menembus lintas generasi dan kelas sosial.
Salah satu dari sekian banyak album yang telah dirilis Slank selama hampir 40 tahun berkarir, album Tujuh merupakan masterpiece bagi sebagian besar pendengar Slank.
Menjadi album yang iconic, album yang dirilis tahun 1998 ini berisikan 14 lagu dibungkus dengan cover album yang dihiasi dengan berbagai simbol yang menggambarkan filosofi Slank pada masa tersebut.
Make A Show dengan salah satu produknya, Make A Tour siap untuk mempersembahkan sebuah Album Anniversary Tour untuk Slank yang menyapu 7 titik nusantara Indonesia pada bulan Mei-Juni 2023.
Ketujuh kota tersebut adalah Solo, Surabaya, Bali, Pekanbaru, Lampung, Jakarta dan Bandung.
Harga Tiket dan Cara Beli Tiket Konnser Slank
Harga tiket konser Slank Album Tujuh 25th Anniversary Tour:
Lampung
Festival: Rp150.000 (habis)
VIP: Rp750.000
Pekanbaru
Festival - Early Bird : Rp150.000 (habis)
Festival - Pre Sale : Rp250.000
VIP: Rp750.000
Bandung
Festival - Early Bird : Rp175.000
VIP: Rp750.000
Jakarta
Festival - Early Bird : Rp275.000
VIP: Rp850.000
Surabaya
Festival - Early Bird : Rp150.000 (habis)
Festival - Pre Sale : Rp250.000
VIP: Rp750.000
Group Package: Rp150.000
Pembelian tiket konser Slank Album Tujuh 25th Anniversary Tour bisa diakses di https://www.loket.com/o/lkt-RWxk. Selain itu kamu juga bisa membeli tiket konser Slank dengan cara klik link yang ada di bio @slankdotcom.
Jadwal Konser Slank
1. Solo, 10 Mei 2023 di De Tjolomadoe
2. Surabaya, 11 Juni 2023 di Lapangan Bhumi Marinir
3. Bali, 17 Mei 2023 di Lapangan Pantai Padang Galak
4. Pekanbaru, 26 Mei 2023 di Alamayang
5. Lampung, 2 Juni 2023 di Lapangan PKOR
6. Bandung, 9 Juni 2023 di Eldorado
7. Jakarta, 23 Juni 2023 di Ecovention
Itulah Jadwal konser Slank Album 7 25th Anniversary Tour Mei - Juni 2023 di Pekanbaru, Lampung, Bandung, Jakarta, Surabaya serta info harga tiket dan cara beli tiketnya.
Editor : Ifan Jafar Siddik