BOGOR, iNewsBogor.id - Popularitas Khenzi United FC sebagai salah satu klub sepakbola yang mengedepankan kepedulian sosial dalam merekrut talenta pesepakbola usia dini dari kalangan anak yatim atau dari kalangan kurang mampu tanpa dipungut biaya rupanya telah terdengar ke Ibukota Jakarta termasuk pihak Kemenpora.
Salah satu tenaga ahli Kemenpora, Julio Jekonia Resowijoyo, BA, MBA datang dan silaturahmi kepada para pemain, pelatih dan Owner Khenzi United FC yakni Ridwan Purwanto, SH, MM.
"Alhamdulilah kami kedatangan Pak Julio Jekonia Resiwijoyo salah satu tenaga ahli dari Kemenpora," ujar Ridwan Purwanto, Kamis, 14 Desember 2023.
Ridwan menambahkan, Julio Jekonia Resowijoyo datang langsung silaturahmi dan memberikan motivasi kepada para pemain Khenzi United FC saat melakukan latihan di Lapangan Polo, Rabu, 13 Desember 2023.
"Saya menyambut positif kehadiran Julio Jekonia Resowijoyo ini. Semoga ini menjadi spirit dan motivasi semua anak anak yang ada di Khenzi United FC," papar Ridwan Purwanto.
Khenzi United FC sebagai salah satu klub sepakbola yang berasal dari Kelurahan Ciriung, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor dan berkiprah dalam kancah sepakbola nasional selama ini telah membina para pemain dari berbagai Kelompok Usia Dini, Anak Anak dan Remaja.
Tak hanya itu, Khenzi United juga kerap langganan mengikuti berbagai event Liga atau Festival Sepakbola tingkat Nasional.
Editor : Furqon Munawar