BOGOR, iNewsBogor.id - Pada Jumat (22/12/2023), ratusan pemuda dan pemudi dari Kota Bogor yang tergabung dalam KNPI menggelar konferensi pers di depan Markas KNPI, GOR Padjajaran. Mereka menyoroti kinerja Pemkot Bogor dalam menjalankan program kerja Walikota Bogor, Bima Arya.
Sapta Bela Alfarabi, Ketua DPD KNPI Kota Bogor, menyatakan bahwa pernyataan sikap tersebut mencerminkan penilaian terhadap kinerja jajaran Kepala Dinas Pemkot Bogor. Sapta menegaskan bahwa sebagai pemimpin, Bima Arya seharusnya lebih memprioritaskan realisasi janji politiknya yang tercantum dalam program kerjanya.
"Kami sampaikan kepada publik agar seluruh warga Bogor mengetahui fakta-fakta ini," ungkap Sapta Bela kepada media.
Dari catatan KNPI, Walikota Bogor belum memenuhi sejumlah janji politik yang tertera dalam program kerja Pemkot Bogor. Program Bus Sekolah dan pembangunan kantor KPUD Kota Bogor pada periode 2014-2019 tidak terealisasi. Program Bogor Lancar, seperti Konversi Angkot, juga belum selesai, menyebabkan kesemrawutan lalu lintas yang masih terjadi.
"Pembangunan Fly Over Kebon Pedes dan Gedung Parkir di Pusat Kota Bogor, yang sangat dibutuhkan masyarakat, hanya menjadi janji besar tanpa realisasi," ujarnya.
Editor : Ifan Jafar Siddik