get app
inews
Aa Text
Read Next : Kisah Kesabaran Ustadz Yazid bin Abdul Qadir Jawas, Dituduh Sembunyikan Pukulan Bedug hingga Diusir

Pasar Jambu Dua dan Pasar Gembrong Sukasari Dicanangkan Jadi Pasar Bersih

Jum'at, 22 Maret 2024 | 11:45 WIB
header img
Tampak Baru Pasar Gembrong Sukasari Kota Bogor yang Dicanangkan Jadi Pasar Bersih. (Foto : Istimewa)

Direktur Utama (Dirut) Perumda Pasar Pakuan Jaya Kota Bogor, Jenal Abidin menyampaikan, revitalisasi pasar Jambu Dua ini bertujuan untuk memberikan pelayanan terbaik bagi para pedagang di pasar Jambu Dua dan pedagang basah pasar Bogor.

“Pasar Jambu Dua ini menampung pedagang eksisting di pasar Jambu Dua dan pedagang eksisting basah pasar Bogor,” katanya, Kamis (21/3/2024).

Mengenai akses jalan pasar saat ini dari Jalan Pajajaran ke kiri langsung masuk pasar, kemudian keluar di jalan Ahmad Yani. "Kita ingin ada akses dua arah, sedang kita diskusikan dan dikomunikasikan dengan dinas terkait, termasuk dengan pengembang pasar Jambu Dua,” kata Jenal.

Menurutnya untuk kelebihan pasar Jambu Dua ini lebih representatif dibanding sebelumnya. Ke depan pasar ini akan lebih nyaman, kemudian keamanannya lebih terjamin karena pasar bersih ini terpantau CCTV dan petugas keamanan selama 24 jam. "Ke depan pasar ini menjadi pasar 24 jam. Jadi setelah pasar Tekum, pasar induk terbesar di Kota Bogor itu pasar Jambu Dua,” jelasnya.


Sketsa bakal penampakan baru Pasar Gembrong berlokasi di Sukasari Kota Bogor. (Foto : Istimewa)

 

Selain itu kata Jenal, pasar Jambu Dua dan pasar Gembrong Sukasari ini akan menjadi ikon pasar bersih dengan beberapa kemudahan-kemudahan bagi para pedagang. Pertama yang diberikan oleh investor booking fee rendah.

Editor : Furqon Munawar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut