get app
inews
Aa Read Next : Ganjar Pranowo dan Gibran Olahraga Bareng di Bogor Sabtu Mendatang

Mobil HEPI: Layanan Gratis 24 Jam untuk Warga Bogor

Senin, 13 Mei 2024 | 10:19 WIB
header img
Bacawalkot Bogor luncurkan Mobil Hepi, Layanan Gratis 24 Jam untuk Warga Kota bogor. Foto: Istimewa

BOGOR, iNewsBogor.id - Warga Kota Bogor menerima kabar gembira dengan peluncuran dua kendaraan bernama MOBIL HEPI yang siap melayani secara gratis selama 24 jam dalam situasi darurat. Salah satu keadaan darurat yang bisa diatasi adalah ketika ada warga yang perlu dibawa ke rumah sakit karena melahirkan tengah malam.

Inisiatif MOBIL HEPI ini diinisiasi oleh calon walikota Bogor, Sendi Fardiansyah, dan resmi diluncurkan bersama ratusan relawan dari TRENDI (Tim Relawan Sendi) di Kota Bogor pada hari Minggu, 12 Mei 2024.

"Dengan seizin Allah SWT, mulai minggu depan, MOBIL HEPI akan siap melayani warga yang membutuhkan dalam keadaan darurat. Contohnya, jika ada yang sakit atau perlu dibawa ke rumah sakit karena melahirkan tengah malam, atau ada warga kurang mampu yang membutuhkan layanan seperti sunat, kami siap membantu," ujar Sendi.

Menurut Sendi, ide untuk MOBIL HEPI muncul dari pengalamannya menjelang Ramadan saat ia melakukan kunjungan ke rumah-rumah warga untuk mendengarkan aspirasi mereka. 

Meskipun Kota Bogor tidak terlalu luas secara geografis, banyak warga yang kesulitan mendapatkan transportasi darurat saat mereka sakit atau menghadapi keadaan darurat seperti melahirkan tengah malam.

Sendi juga menyadari bahwa meskipun ada banyak kendaraan ambulance gratis yang disediakan oleh politisi dan partai politik, banyak warga yang tidak tahu cara menghubungi mereka saat membutuhkan bantuan. Untuk mengatasi masalah ini, Sendi menyediakan solusi dengan menyediakan MOBIL HEPI yang tidak hanya gratis 24 jam, tetapi juga dilengkapi dengan call center dengan nomor kontak 0823-2066-9450.

Untuk memudahkan warga mengetahui nomor kontak tersebut, Sendi juga akan menempel stiker dengan nomor kontak tersebut di rumah-rumah warga melalui ratusan relawan. Dengan demikian, ketika warga membutuhkan bantuan, mereka bisa dengan mudah menghubungi MOBIL HEPI.

"Insha Allah, dengan dua sopir pada setiap kendaraan yang bekerja bergantian siang dan malam, MOBIL HEPI siap melayani kapan saja warga membutuhkan. Saya berharap melalui MOBIL HEPI ini, saya dapat sedikit membantu mengatasi kesulitan warga, meskipun dengan hanya dua mobil, kami sadar masih kurang," tambahnya.

Sendi menegaskan bahwa MOBIL HEPI merupakan bantuan sementara yang bisa mereka lakukan saat ini. Namun, jika pada waktunya, rakyat mempercayai dan Allah memberikan ridho-Nya untuk terpilih dan memimpin Kota Bogor, MOBIL HEPI akan disediakan di setiap kelurahan.

Editor : Ifan Jafar Siddik

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut