get app
inews
Aa Text
Read Next : Panjat Tebing Resmi Sebagai Cabor Baru UPT PPOPM Kabupaten Bogor

Begini Cara Kecamatan Cibinong Lestarikan Olahraga Tradisional di Momen HJB Ke-542

Jum'at, 31 Mei 2024 | 14:04 WIB
header img
Para siswa sekolah meriahkan momen HJB Ke-542 di Kecamatan Cibinong dengan pertunjukan olahraga tradisional. (Foto : Istimewa)

BOGOR, iNewsBogor.id - Pemerintah Kecamatan Cibinong, kabupaten Bogor punya cara tersendiri dan sangat berbeda dengan Kecamatan lainnya dalam merayakan atau menggelar berbagai acara dalam kaitan Hari Jadi Bogor ( HJB) ke-542 yang akan jatuh pada tanggal 3 Juni 2024.

Dalam merayakan HJB ke-542 tahun ini, Pemerintah Kecamatan Cibinong dan KORMI Kecamatan Cibinong menggelar Lomba Olahraga Tradisional yang pesertanya adalah semua SD yang ada di Kecamatan Cibinong.

Ada lima cabang olahraga tradisional yang dilombakan pada rangkaian HJB ke-542 Tingkat Kecamatan Cibinong seperti Hadang, Tarompah Panjang, Sumpitan, Egrang dan Dagongan.

Camat Cibinong, Acep Sajidin mengatakan Kecamatannya sangat berbeda dalam menyikapi HJB ke-542 dengan cara menggelar perlombaan olahraga tradisional yang pesertanya adalah ratusan pelajar sekolah dasar di Kecamatan Cibonong.

"Kami ini punya tujuan melestarikan budaya dan warisan leluhur bangsa Indonesia yang ada dalam olahraga tradisional. Makanya dalam HJB ke -542 Pemerintah Kecamatan Cibinong menggelar event Lomba Olahraga Tradisional" ujar Acep Sajidin, Jumat (31/5/2024).

Editor : Furqon Munawar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut