get app
inews
Aa Read Next : Ganjar Pranowo dan Gibran Olahraga Bareng di Bogor Sabtu Mendatang

Basecamp Military Lifestyle, Nongkrong Seru Sambil Santap Menu Sensasi Militer 

Senin, 21 Februari 2022 | 13:00 WIB
header img
Basecamp Family, tempat asyik bernuansa militer. Foto: Ifan

BOGOR - Pemandangan yang indah, geografis alam di atas perbukitan, ditambah cuaca yang sejuk, menjadikan Kabupaten Bogor memiliki ciri khas tersendiri dibandingkan wilayah lainnya di  Provinsi Jawa Barat, khususnya daerah Kota dan Kabupaten Bogor. 

Seiring berjalannya zaman, berbagai potensi alam yang terkandung di kabupaten itu mulai tergali terutama di sektor wisata, bangkitnya destinasi-destinasi wisata baru di wilayah Kabupaten Bogor serta bertumbuhnya usaha kuliner yang menjadi bagian dari wisata itu sendiri.

Seperti baru-baru ini di Jalan Raya Puncak, Cipayung Kabupaten Bogor, BASECAMP Military Lifestyle baru saja menghadirkan menu baru dengan meluncurkan makanan dengan tema “Signature Basecamp” pada Minggu 20 Februari 2022. Seluruh konsepnya memakai bahasa militer, sesuai dengan konsep Resto itu sendiri.

Saat memasuki area BASECAMP Military Lifestyle, terasa dan terlihat konsep bernuansa militer yang  sangat unik dan keren sekali, terasa kita berada di kapal selam yang nyata. Di dalam kapal selam ini pun menjual berbagai macam marchandise seperti baju seragam military, celana-celana tatical serta yang lainnya para pengunjung pun bisa membeli marchandise di Army Shop ini.

Begitu juga, di sebelah kanan Kapal selam ini terdapat resto  yang tempatnya sangat unik sekali. Para pengunjung bisa menikmati makanan dan minuman yang berada di atas mobil truck bertema military, di meja makan pun terlihat helm para prajurit militer luar biasa uniknya.

Untuk Menu makanan di resto basecamp ini tersedia hidangan nusantara dan menu hidangan western.


Acara di Basecamp Military Lifestyle dimeriahkan pula oleh Kangen Band. Foto: Ifan

Sesuai dengan konsepnya itu, BASECAMP Military Lifestyle  menyajikan beragam varian menu makanan dan minuman dengan nama militer serta dengan desain cafe yang cukup nyaman dan memanjakan pengunjung.  Di tengah banyaknya cafe yang instagramable, BASECAMP Military Lifestyle juga sangat elegan untuk berfoto bahkan untuk membuat konten bagi pengunjungnya.

Pengunjung dapat menikmati hidangan terbaru seperti minuman bandrek yang dikemas dengan menggunakan Granat. Tapi bukan granat beneran lho! ada juga yang terbaru lainnya adalah green Army yaitu minuman macha untuk pengunjung yang tidak suka kopi. Bagi penikmat kopi, BASECAMP Military Lifestyle  menghadirkan menu andalan seperti Kopral Latte, perlu dicoba deh gaes!, serta makanan dan minuman lainnya yang membuat para pengunjung merasakan sensasi serasa di medan perang serta ditemani live music dari home band yang cukup hits dikalangan anak muda.

Pengelola BASECAMP Military Lifestyle, Andy Nugraha mengatakan, ketertarikannya mengelola Cafe Resto tersebut selain memberikan manfaat bagi warga lingkungan sekitar berupa lapangan pekerjaan, juga memberikan kemudahan masyarakat atau para pecinta kuliner dalam merasakan berbagai makanan dan minuman khas-khas yang disajikan sensasi militer.

Dalam grand launching menu “signature basecamp” akhir pekan kemarin dimeriahkan oleh Biicoustic dan mantan vokalis kangen band, Reyhan Githum, Di sela ia bernyanyi launching makanan khas militer ia mengajak kaum muda atau milenial yang ternyata di puncak ada tempat yang enak untuk kumpul bersama teman maupun keluarga. Tidak hanya tempatnya yang teduh namun juga menu-menu yang ditawarkan BASECAMP Military Lifestyle cukup untuk kantong kaum milenial.


 

Editor : Hilman Hilmansyah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut