get app
inews
Aa Text
Read Next : Urusan Beras Belum Tertangani, Presiden Terpilih Prabowo Diusulkan Evaluasi Bapanas 

Badan Pangan Nasional Pantau Pasar Baru Suryakencana: Ketersediaan dan Keamanan Pangan Terjamin

Kamis, 04 Juli 2024 | 14:11 WIB
header img
Badan Pangan Nasional cek ketersediaan bahan pokokndi Pasar Bogor, Kamis (4/7). Foto: iNewsBofor.id/ Andy Firmansyah

BOGOR, iNewsBogor.idBadan Pangan Nasional (Bapanas) hari ini melakukan pemantauan di Pasar Baru Suryakencana, Bogor, sebagai bagian dari upaya memastikan ketersediaan dan keanekaragaman konsumsi serta keamanan pangan di wilayah Jabodetabek. Kegiatan ini dilakukan sesuai arahan Presiden dan Kepala Badan Pangan Nasional.

Direktur Pengawasan Penerapan Standar Keamanan dan Mutu Pangan Bapanas, Anas, menyatakan bahwa pemantauan ini bertujuan untuk memastikan ketersediaan pangan pokok yang penting serta menjamin keamanannya.

“Alhamdulillah, dari hasil tinjauan kami, ketersediaan pangan dalam kondisi aman. Harga juga sudah mulai turun setelah sebelumnya sempat tinggi,” ujar Anas.

Anas menambahkan bahwa keberhasilan ini merupakan hasil kerja keras semua pihak terkait, termasuk dukungan dari sektor hulu.

“Kami di Badan Pangan Nasional hanya melakukan manajemen ketersediaan dan keamanan pangan. Dukungan dari hulu juga sangat baik, sehingga hasil pemantauan di Pasar Baru Suryakencana hari ini sangat memuaskan,” tambahnya.

Editor : Ifan Jafar Siddik

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut