BOGOR - Puluhan karung sampah berhasil dibersihkan dari aliran sungai Ciliwung dengan 5 titik di kawasan Villa Cibulan River Cottage Jalan Padat karya No 58 Desa Batu Layang, Kecamatan Cisarua Bogor, Kabupaten Bogor pada Selasa (8/3/2022).
Kapolres Bogor AKBP Iman Imanudin yang mengikuti kegiatan aksi bersih sungai Ciliwung Nanjung, mengatakan kegiatan tersebut bertujuan menunjukkan bentuk rasa syukur atas keindahkan yang Tuhan berikan dengan cara menjaga pemberiannya.
“Kebersihan itu sebagian dariapada iman, bukan iman saya,” kata Kapolres Bogor AKBP Iman Imanudin dengan sedikit candaan, Selasa (8/3/2022).
Iman mengatakan bahwa sebagian besar sampah yang dikumpulkan berasal dari limbah rumah tangga dan beberapa sampah organik akibat perubahan cuaca yang mengakibatkan pohon-pohon berguguran.
Dalam kegiatan tersebut tim gabungan sebanyak 200 orang diturunkan untuk turut serta membersihkan sampah yang ada di sungai Ciliwung. Setelahnya, sampah tersebut akan di bakar menggunakan metode perapian yang dimodifikasi oleh karang taruna.
“Langkah-langkah nyata lainnya ini ada terobosan kreatif dari karang taruna di bawah Forkompimcam, kapolsek danramil untuk memberdayakan limbah seng yang dijadikan drum untuk tempat sampah,” ucapnya.
Iman juga mengatakan kegiatan bersih-bersih sungai tersebut akan dilaksanakan secara berkala tidak hanya kali ini saja guna menjaga kebersihan lingkungan sekitar dan berhadap hal tersebut berdampak bagi bencana banjir yang sering terjadi di Jakarta dan sekitarnya.
Tidak hanya melakukan kegiatan bersih-bersih beberapa jajaran forkompimda juga melakukan penanaman pohon di pinggiran sungai yang bertujuan untuk mencegah abrasi dan mencegah tanah longsor.
Editor : Hilman Hilmansyah