get app
inews
Aa Text
Read Next : Mobil Pikap Tabrak Pesepeda Motor di Cileungsi Bogor, Satu Orang Meninggal Dunia

Pengusaha Senior Salah Satu Orang Terkaya di Indonesia, Murdaya Poo Meninggal Dunia

Selasa, 08 April 2025 | 00:04 WIB
header img
Profil mendiang Murdaya Poo. (Foto : Istimewa/Dok. Forbes)

JAKARTA, iNewsBogor.id - Kabar duka datang dari salah satu pengusaha senior Murdaya Poo. Kabar disampaikan Perwakilan Umat Buddha Indonesia (Walubi) Jakarta lewat akun Instagram @dppwalubi_pusat.

"Segenap Jajaran Dewan Pengurus Pusat Perwakilan Umat Buddha Indonesia turut berduka cita atas meninggalnya Bapak Murdaya Widyawimarta Po, semoga kebajikan semasa hidup mendiang mengkondisikan terlahir di alam Bahagia," tulis Walubi, Senin (7/4/2025).

Semasa hidup, mendiang Murdaya Poo memulai usahanya sebegai penjual koran, sebelum akhirnya dikenal sebagai pemilik grup mal mewah dan legendaris di Jakarta, sebut saja Pondok Indah Mall dan Puri Indah Mall.

Sekilas Kiprah Mendiang Murdaya Poo Sebagai Pengusaha

Pria kelahiran 29 Agustus 1946 ini dikenal sebagai pendiri perusahaan raksasa yang bergerak di bidang investasi perkebunan kelapa sawit, produksi kayu lapis, teknik dan IT, Central Cipta Murdaya Group.

Dia juga memulai karir di bidang kontraktor pada tahun 1972. Awalnya bisnisnya tidak begitu dikenal dan sepele, hingga akhirnya dia menyadari bisnis kontraktor adalah satu-satunya yang ada saat itu.

Editor : Furqon Munawar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut