Terdapat lima unit mobil pemadam kebakaran yang diterjunkan untuk menjinakan api. Petugas sempat kesulitan karena asap yang memenuhi ruangan.
"Karena ruangan penuh dengan asap. Jadi seperti lazimnya ruang di bawah itu pasti kurang ventilasi. Jadi asap itu berputar di dalam ruangan. Ruangan penuh dengan asap sehingga agak menyulitkan pasukan untuk intervensi ke dalam," ungkapnya.
Dalam ruangan tersebut, lanjut Ade, terdapat beberapa fasilitas karyawan hotel yang terbakar yakni ruangan makan, ruang bahan makanan dan loker. Satu karyawan hotel sempat sesak nafas karena terlalu banyak menghirup kepulan asap.
"Jadi ada sekitar tiga ruangan yang terbakar. Ada satu orang yang menghirup asap dari karyawan hotel. Kondisinya sekarang udah aman," pungkasnya.
Editor : Hilman Hilmansyah