Penampakan Demo Buruh di Kawasan Patung Kuda, Siapkan Water Cannon hingga Barracuda

Muhammad Refi Sandi
Buruh berdatangan ke Kawasan Patung Kuda, Jakarta, untuk melakukan demontrasi terkait UMP. Foto: Refi Sandi

JAKARTA,iNews.idAksi buruh kembali terjadi, kali ini melibatkan gabungan aliansi buruk yang melakukan demonstrasi di Kawasan Patung Kuda, Jakarta (8/12/2021).

Buruh kembali menyuarakan aspirasinya terkait Upah Minimum Provinsi (UMP). 

Pantauan MNC Portal Indonesia di lokasi, massa aksi dari gabungan aliansi buruh mulai berdatangan menggunakan bus.

Sementara itu, personel gabungan telah bersiaga. Terlihat dua unit Barracuda dan Water Cannon bersiaga di kawasan Patung Kuda.

Namun, lalu lintas Jalan Merdeka Barat belum ada pengalihan arus lalu lintas dan kawat berduri belum terpasang.

Selain di kawasan tersebut, aliansi buruh direncanakan akan mengadakan aksi unjuk rasa di Mahkamah Konstitusi (MK) dan Balai Kota DKI Jakarta. Adapun tuntutan mereka terkait Undang-Undang Cipta Kerja dan UMP.

Editor : Edi Yulianto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network