Selain kerusakan pada rumah warga, di Desa Tegalwaru juga mengalami kerusakan lahan pertanian khusunya tanaman jagung, yang rencananya akan dipanen untuk malam tahun baru nanti.
"Tidak hanya rumah warga tapi kerusakan juga terjadi pada lahan pertanian khususnya kebun jagung yang luasnya sekitar tiga ribu meter, juga terdampak angin puting beliung," tambahnya.
Sementara itu, Cecep Suryadi warga berharap agar instansi terkait baik pemerintah daerah, maupun provinsi agar dapat membantu mereka untuk memperbaiki bangunan mereka yang sudah rusak.
"kami berharap agar pemerintah segera memberikan bantuan untuk memperbaiki rumah kami yang terkena dampak angin kencang," pungkasnya.
Editor : Ifan Jafar Siddik
Artikel Terkait