Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengatakan, ia bersyukur peningkatan kapasitas fasilitas kesehatan gedung blok I dari bankeu Pemprov Jabar telah selesai dibangun. Pihaknya pun mempersilahkan Pemkot Bogor untuk kembali mengajukan bantuan jika masih ada yang kurang.
"Kami tahu rasio pelayanan kesehatan harus ditingkatkan, apalagi RSUD ini 60 persen pasiennya dari Kabupaten Bogor alias tidak hanya warga Kota Bogor," ujarnya.
Di tempat yang sama, Wali Kota Bogor, Bima Arya menerangkan, upaya peningkatan fasilitas kesehatan di RSUD Kota Bogor masih panjang. Sebab, masih tersisa sekitar 60 persen lagi dari target rencana pembangunan. Artinya jalan masih panjang karena baru selesai 40 persen.
"Kita akan terus membangun kolaborasi dengan pemerintah pusat dan Pemprov Jabar dan kita siap untuk mencetak dokter-dokter spesialis yang dibutuhkan Indonesia dengan menjadikan RSUD Kota Bogor ini sebagai rumah sakit pendidikan," tegasnya.
Editor : Ifan Jafar Siddik
Artikel Terkait