Menurut Galih, saat ini jumlah bus yang disediakan Polresta Bogor Kota berjumlah sebanyak tiga unit. Jumlah ini masih bisa bertambah jika antusiasme warga Kota Bogor meningkat pada program gratis ini.
“Kuota bisa saja kami tambah apabila warga atau masyarakat Kota Bogor yang hendak mudik nanti jumlahnya meningkat. Bus yang kami sediakan dilengkapi AC, karaokenya dan keperluan lainnya. Sehingga bukan saja mudik gratis, juga mudik aman,” beber dia.
Untuk itu, bagi warga Kota Bogor yang ingin mengikuti program mudik gratis ini, bisa langsung mendaftarkan diri ke nomor 0813-4522-5528.
"Silahkan langsung untuk warga yang ingin ikut mudik gratis boleh mendaftarkan diri ke nomor pendaftaran mudik gratis Polresta Bogor Kota, nanti akan kami jadwalkan sesuai dengan ketentuan dan kuota,” ujarnya.
Editor : Ifan Jafar Siddik
Artikel Terkait