PDIP Pastikan Pertemuan dengan Demokrat Inisatif Puan Maharani dan Megawati

Lusius Genik N.L.
Puan Maharani dan Agus Harimurti Yudhoyono bertemu di Plataran Hutan Kota, Senayan, Jakarta, Minggu (18/6) lalu. (Dok. Puan Maharani).

JAKARTA, iNewsBogor.id – Pertemuan Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menandai rekonsiliasi politik kedua partai yang hampir satu decade bersebrangan.

Ketua DPP PDIP Bidang Kepemudaan, Ahmad Basarah mengungkapkan, pertemuan antara Puan dan AHY merupakan inisatif langsung dari Megawati Soekarnoputri, ketua umum partai berlogo banteng tersebut.

Puan disebut Basarah sebagai representasi sikap politik Megawati dalam menyambut kontestasi Pemilu 2024.

“Kami terus berada pada koridor politik kebangsaan. Kami membuka diri (untuk komunikasi), kami membuka diri dengan partai politik lain. Termasuk dengan Demokrat yang mulai membuka pembicaraan itu Mba Puan langsung, dan Mba Puan itu boleh dikatakan personifikasi dari pandangan dan sikap politik Ibu Mega,” ucap Basarah Talk Politic With Reinhard yang tayang di YouTube SINDOnews, dikutip Rabu (21/6/2023).

Bahkan Megawati disebut berpesan pada Puan agar tersenyum ketika bertemu AHY.

“Saat pertemuan kemarin, instruksinya adalah Mba Puan bertemulah dengan Mas AHY dengan senyum, tidak boleh tegang, dan seluruh pejabat teras PDI Perjuangan, termasuk Sekjen PDIP hadir dalam pertemuan itu. Jadi ini memang pertemuan high level untuk kami menghormati Mas AHY dan Partai Demokrat,” ujar Basarah.

Sebelumnya, Puan dan AHY melakukan pertemuan dengan tema rekonsiliasi politik antara PDIP dan Demokrat. Pertemuan itu berlangsung di Plataran Hutan Kota, Jakarta, Minggu (18/6).

Dalam pertemuan tersebut, Puan dan AHY terlihay guyub. Seraya menyantap bubur, keduanya berincang selama kurang lebih satu jam.

Usai pertemuan tersebut, AHY menegaskan bahwa mitos PDIP dan Demokrat tidak bisa bekerja sama kini tidak relevan lagi.

"Ini sekaligus menghancurkan mitos yang menyebut Demokrat dan PDIP tidak bisa bekerja sama," ujar AHY melalui akun Instagramnya.

Editor : Ifan Jafar Siddik

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network