IPB Berduka, Mahasiswi S2 Tewas Terbakar Saat Penelitian di Lab

Furqon Munawar
IPB Berduka, Mahasiswi S2 Tewas Terbakar Saat Penelitian di Lab. (Foto : Istimewa)

BOGOR, iNewsBogor.id - Institut Pertanian Bogor berduka menyusul tewasnya seorang mahasiswa Program Pascasarjana S2 Ilmu Nutrisi dan Pakan, Fakultas Peternakan IPB Laila Atika Sari dalam peristiwa kebakaran yang melanda ruang laboratorium saat korban menjalani praktikum. Dikabarkan korban meninggal dunia akibat luka bakar serius saat dalam perawatan di RSCM Jakarta, Sabtu, (19/8/2023).

Peristiwa kebakaran berawal saat Laila Atika Sari tengah berada di laboratorium melaksanakan penelitian S2-nya. Mahasiswa tersebut sedang melakukan analisis lemak bahan pakan dengan metode soxlet, Jumat, (18/8/2023).

"Pada sekitar pukul 16.00 wib terjadi kebakaran di ruang tersebut, dan ternyata juga mengenai Laila. Mengetahui ada kejadian tersebut para mahasiswa lain yang berada di sekitar laboratorium tersebut membantu memadamkan api dan menolong Laila. Selanjutnya Laila dibawa dengan ambulan IPB ke RS Medika Darmaga untuk mendapatkan pertolongan," dikutip dari rilis yang dikeluarkan Humas IPB University,

Korban sempat mendapatkan penanganan dokter RS Medika Dramaga. Namun akibat luka bakar serius yang dialami korban, khirnya tim dokter merujuk ke rumah sakit yang memiliki fasilitas perawatan lengkap. Tim IPB atas kesepakatan keluarga membawa korban saat itu juga ke RSCM Jakarta guna perawatan lebih intensif.

Editor : Furqon Munawar

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network