Penggambaran hantu atau makhluk yang ada di film ini cukup membuat bulu kuduk berdiri. Kemunculannya pun juga tidak terlalu dipaksakan alias sesuai dengan timingnya, meski penonton seakan bisa menebak kapan sang hantu atau makhluk itu akan hadir yang membuat ketegangannya sedikit berkurang.
Namun, hal ini bisa ditutupi dengan suara-suara identik yang bisa membuat penonton terngiang-ngiang hingga keluar studio salah satunya ialah jentikan jari.
Terakhir, sebagai sutradara, Kenny Gulardi berhasil membangun sebuah plot twist pada akhir film "Perjamuan Iblis" ini yang membuat penonton tidak menyangka dengan jawaban atas teka-teki cerita yang sudah dibangun sejak awal film.
Hal ini menjadi daya tarik tersendiri bagi film "Perjamuan Iblis," yang juga menjadi film horor pertama sutradara Kenny Gulardi. Penonton bisa bertahan untuk tetap duduk dan menonton film ini hingga akhir.
Editor : Ifan Jafar Siddik
Artikel Terkait