Ganjar Pranowo Tiba di Ruteng NTT Disambut Uskup dan Lautan Merah Massa Pendukung

Patris Arifin
Calon Presiden Nomor Urut 3, Ganjar Pranowo disambut Uskup Monsinyur Siprianus Hormat sesaat setelah tiba di Ruteng, Nusa Tenggara Timur. (Foto : Istimewa)

RUTENG, iNewsBogor.id – Meski diguyur hujan, jalanan kota Ruteng terpantau padat dipenuhi massa pendukung calon presiden 03 dan kendaraan para simpatisan Partai Demokrasi Indonesia-Perjuangan (PDI-P) yang menyulap kota menjadi lautan warna merah khas atribut PDI-P.

Diketahui, calon presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo, tiba di Ruteng, Kabupaten Manggarai, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada hari ini, Jum’at (26/01/2024) untuk menggelar kampanye akbar.

Agenda pertama Ganjar setiba di Ibu Kota Nuca Lale yang diberi julukan “kota dingin” itu ialah mengunjungi kediaman Uskup Ruteng, Monsinyur Siprianus Hormat pada pukul 09.00 WITA.

Namun, perjalanan menuju Ruteng ternyata tak mudah dan butuh perjuangan. Karena terkendala cuaca, Ganjar baru tiba di Ruteng pukul 13.00 waktu setempat.


Lautan merah massa pendukung tumpah ruah di lokasi kampanye akbar Ganjar. (Foto : Istimewa)

 

Setibanya di Ruteng, Ganjar disambut hangat oleh Uskup Siprianus Hormat. Mantan Gubernur Jawa Tengah itu juga diterima secara adat Manggarai, yakni adat “Kapu” dan dikenakan selendang dan topi Songke Manggarai.

Editor : Furqon Munawar

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network