Hasil Pleno KPU: Anies-Muhaimin Ungguli Prabowo-Gibran di Sumatera Barat

Alpin Pulungan
Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar berhasil mengalahkan pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka atau Prabowo-Gibran di Provinsi Sumatera Barat. Foto: istimewa

JAKARTA, iNewsBogor.id - Pada rapat pleno rekapitulasi suara nasional hari keenam yang diadakan di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jakarta Pusat, Kamis (14/3), pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar berhasil mengalahkan pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka atau Prabowo-Gibran di Provinsi Sumatera Barat.

Sumatera Barat merupakan salah satu dari lima provinsi yang direkapitulasi hari ini. Pasangan Anies-Muhaimin berhasil memperoleh 1.744.042 suara dari total 3.128.346 pengguna hak suara di Sumatera Barat. Sementara itu, pasangan Prabowo-Gibran berada di posisi kedua dengan perolehan 1.217.314 suara.

Pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. hanya mampu memperoleh suara yang jauh lebih sedikit dibandingkan dua pasangan lainnya. Pasangan dengan nomor urut 03 ini hanya memperoleh 124.044 suara.

Namun, di tiga provinsi lainnya, Prabowo-Gibran berhasil unggul. Di Sulawesi Selatan, pasangan dengan nomor urut 02 ini berhasil meraih 3.010.726 suara dari total 5.279.755 suara sah.

Sedangkan pasangan Anies-Muhaimin memperoleh 2.003.081 suara dan Ganjar-Mahfud hanya memperoleh 265.948 suara.

Di Provinsi Sulawesi Utara, Prabowo-Gibran menang telak dengan meraih 1.229.069 suara dari total suara sah 1.631.968. Angka ini jauh melebihi perolehan suara dua pasangan calon lainnya.

Editor : Furqon Munawar

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network