Arus Lalin Kawasan Wisata Jalur Puncak Masih Padat, Petugas Berlakukan Sistem Satu Arah lebih Awal

Wildan Hidayat
Arus Lalin Jalur Puncak Masih Padat, Petugas Berlakukan Sistem Satu Arah lebih Awal. (Foto : iNewsBogor.id/Wildan)

"Langkah yang diambil jajaran satlantas Polres Bogor dengan memberlakukan lebih awal satu arah dari Puncak menuju Jakarta, guna mengurai kemacetan dari arah Jakarta menuju Puncak yang terus mengalami peningkatan," ujar AKBP Edwin Afandi di Poslantas Gadog Ciawi, Jum’at  (12/4/2024).

Langkah pemberlakuan satu arah lebih awal, dikeluhkan para pengendara. Pasalnya banyak diantara mereka telah menunggu sejak pagi untuk memasuki kawasan Jalur Puncak. Salah satunya Agustina asal Serang Banten.

"Kami sudah menunggu dalam antrian bersama jam sejak pagi mau ke jalur puncak eh pas mau jalan diberlakukan satu arah, terpaksa kita harus kembali menunggu lebih lama," keluhnya. 

Sebagaimana diketahui sejak hari pertama libur Lebaran jajaran Satlantas Polres Bogor memberlakukan sistem satu arah di jalur puncak arah Jakarta, dua kali pagi dan siang, yaitu pukul 06.00 WIB hingga 09.00 WIB dan pukul 11.30 WIB hingga 15.00 WIB.

Editor : Furqon Munawar

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network