Mensos Tri Rismaharini Sambangi Korban Banjir Bojong Kulur Bogor

Devina
Mensos mendatangi korban banjir di Bogor. Foto: ist

“Memang kapasitas sungai tidak cukup apalagi dengan dampak warning system jadi memang harus dilakukan maintenence,” kata Menteri Sosial. 

Didampingi Bupati Bogor, Menteri Sosial memberikan arahan kepada jajaran BPBD segera untuk menyiapkan kampung tangguh bencana guna penanganan lebih lanjut.

“Memang harus kita siapkan itu. Nanti saya komunikasi dengan kepala BPBD dan bupati untuk menyiapkan kampung tangguh bencana. Kampung bencana itu sudah disiapkan sistem itu termasuk gimana nanganinnya, gimana kalau ada yang sakit begitu, treatmennya seperti apa,”tuturnya.

Sementara itu Bupati Bogor, Ade Yasin di lokasi yang sama mengatakan kawasan ini langganan banjir nyaris terjadi rutin setiap musim hujan dan saat ini pihaknya sudah melakukan penanganan.

“Kita sudah tambah pompa air untuk mengembalikan air, sedot terus dikembalikan. Itu Alhamdulillahh mengurangi banjir sampai 60 persen, mengurangi lumpur juga,” ujarnya.

Lebih lanjut pihaknya akan segera menindaklanjuti arahan Mensos. “Tadi sarannya dikeruk sungai oleh alat berat, lalu tanahnya ditumpuk di pinggir. Itu lebih kuat daripada bronjong yang sekarang dipasang dan sudah rusak lagi,” pungkasnya. 
 

Editor : Hilman Hilmansyah

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network