Bakal Calon Walikota Bogor, Sendi Fardiansyah, Dengarkan Aspirasi Sopir Angkot

Ifan Jafar Siddik
Calon Walikota Bogor, Sendi Fardiansyah, Mendengarkan Aspirasi Sopir Angkot di Salabenda, Kota Bogor. Foto: iNewsBogor.id/ Istimewa

BOGOR, iNewsBogor.id - Bakal calon walikota Bogor, Sendi Fardiansyah, memiliki berbagai cara untuk mendengar aspirasi warga yang akan dipimpinnya. Salah satu metode yang digunakan adalah dengan mengundang puluhan sopir angkot untuk makan siang di sebuah warung nasi di wilayah Salabenda sambil mendengarkan keluhan mereka.

Sendi, yang juga menjabat sebagai sekretaris pribadi Ibu Negara Iriana Jokowi, mengungkapkan bahwa ia sengaja mengundang para sopir angkot untuk mendengar langsung dan memastikan masalah apa saja yang mereka alami selama ini.

"Hal ini penting agar saat rakyat mempercayai saya menjadi walikota, saya bisa membuat kebijakan yang sesuai dengan kondisi nyata di lapangan, termasuk soal nasib para sopir angkot," kata Sendi di warung nasi Kota Bogor, Kamis (23/5). "Saya harus mendengar langsung apa yang sebenarnya terjadi di lapangan. Ini penting terkait dengan kebijakan transportasi yang harus membuat sopir angkot aman dan nyaman, serta mempertimbangkan cara mengatasi kemacetan di Bogor," tambahnya.

Sendi juga memberi semangat kepada para sopir angkot untuk terus bekerja keras, terutama dalam menjalankan tugas mulia sebagai kepala rumah tangga yang bertanggung jawab terhadap anak dan istri.

"Profesi dan jenis pekerjaan apa pun, termasuk menjadi sopir angkot, adalah pekerjaan mulia. Bukan pekerjaan rendah dan hina jika dilakukan dengan tulus untuk mencari nafkah," tandasnya.

Editor : Ifan Jafar Siddik

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network