Ustadz Abu Ubaidah As Sidawi Bantah Kehadiran Syeikh As Sudais saat Shalat Jenazah Ustadz Yazid

Vitrianda Hilba Siregar
Ustadz Abu Ubaidah As Sidawi membantah kehadiran Syeikh As Sudais saat Shalat Jenazah Ustadz Yazid bin Abdul Qadir Jawas. Foto: Ist/Yufid

BOGOR, iNewsBogor.id -  Banyak beredar di media sosial bahwa Syeikh As Sudais dan Mufti datang dalam shalat jenazah Ustadz Yazid bin Abdul Qadir Jawas -rahimahullahu-, pada Jumat 12 Juli 2024 lalu di Masjid Agung At Tohiriyah, Empang, Kota Bogor. 

Ustadz Abu Ubaidah As Sidawi hafizhahullah pun memberi penjelasan dan di posting di akun Instagram@goodreligion.merch.

Ada pun isi pesan Ustadz Abu Ubaidah As Sidawi sebagai berikut:

"Ini perlu kami luruskan agar tidak liar. Kami katakan: Berita ini tidak benar, yang benar bahwa yang hadir adalah Syeikh Ahmad bin Isa Al Hazimi dari Mulhaq Dini Kedutaan Saudi Arabia untuk Indonesia.

Kebetulan kami ikut hadir di shalat jenazah Jumat kemarin dan berada di Shaf depan sehingga tahu betul yang di lapangan.

ليس الخبر كالمعاينة

"Berita itu tidaklah sama dengan melihat secara langsung".

Alhamdulillah, banyak para ulama yang berbelasungkawa serta mendoakan kebaikan untuk Ustadzuna, walau tidak hadir secara langsung, semisal Syeikh Sulaiman Ar Ruhaili, Pengajar di Masjid Nabawi dan Imam dan Khathib Masjid Quba', Syeikh Dr. Ziyad Al Abbadi, murid Syeikh Al Albani, Syeikh Dr. Abdul Karim Ar Ruhaili, dosen di Universitas Islam Madinah dan lain sebagainya.

Oleh karenanya, diharapkan kepada para ikhwan dan akhwat untuk berhati-hati dalam menyebarkan berita agar jujur dan tidak mengandung dusta"



Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network