Sahabat Polisi Indonesia Dukung Polres Bandara Soetta Tingkatkan Keamanan

Hilman Hilmansyah
Ketua Umum Sahabat Polisi Indonesia, Fonda Tangguh dan Kapolres Bandara Soekarno-Hatta Sigit Dany. Foto: istimewa

JAKARTA - Ketua Umum Sahabat Polisi Indonesia, Fonda Tangguh mendukung langkah Polres Bandara Soekarno Hatta yang berupaya meningkatkan kualitas keamanan di wilayah Bandara Internasional tersebut. Fonda pun menyebut inisiatif Kapolres Sigit Dany Setiyono yang meminta seluruh jajarannya berkomunikasi dan bersinergi dengan seluruh pemangku kepentingan (Stakeholder) di Bandara Soekarno Hatta sebagai langkah yang baik. 

"Semua langkah yang dibuat Polres Bandara Soetta untuk meningkatkan rasa aman, tentu harus didukung. Ini kepentingan kita bersama, kepentingan negara," ujarnya usai bersilaturahmi dengan Kapolres Sigit Dany bersama jajarannya, Rabu (2/3) pagi.

Menurut Fonda, imbas penutupan landasan udara Halim Perdanakusuma, penerbangan VVIP ikut dipindahkan ke Bandara Soekarno-Hatta. Akibatnya, upaya antisipatif dan pengamanan Bandara Soekarno Hatta atas potensi teror dan ancaman pun harus semakin ditingkatkan. 

"Bandara Soekarno Hatta ini kan pintu masuk wisatawan dan tamu mancanegara. Jangan sampai ada aksi teror dan sabotase," tegasnya. 

Editor : Hilman Hilmansyah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network