Kebakaran Hebat Luluhlantakkan Gudang Kapas di Bantarsari Klapanunggal Kabupaten Bogor

Cahyat Supriatna
Kebakaran Hebat Luluhlantakkan Gudang Kapas di Bantarsari Klapanunggal Kabupaten Bogor Asap membumbung di area kebakaran gudang kapas di Kawasan Industri, Desa Bantarsari, Klapanunggal, Kabupaten Bogor. (Foto : Istimewa/iNewsBogor.id)

“Kita mengalami kesulitan melakukan proses pemadaman karena api cepat menjalar ke seluruh ruang banyak material mudah terbakar dalam gudang, kapas tebal yang menggumpal harus diurai terlebih dahulu,” ujar Hendra, Danru Damkar Kecamatan Citeureup pada awak media di lokasi, Jum’at (13/12/2024).

Menurut Hendra, belum diketahui penyebab kebakaran pihaknya masih fokus ke proses pemadaman. “Belum tahu, kita masih fokus ke proses pemadaman dan evakuasi material yang masih bisa diselamatkan,” ujarnya.


Petugas damkar Kabupaten Bogor, tengah kerja keras memadamkan api di gudang kapas yang luluhlantak akibat kebakaran, (Foto : iNewsBogor.id/Cahyat)

 

Saat berita ini diturunkan, petigas damkar masih tengah berjibaku memadamkan api yang terus membesar dan menjalar ke seluruh area gudang yang sudah dalam kondisi luluh lantak

Editor : Furqon Munawar

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update