Sedekah Ala Nabi Muhammad SAW, Memberi Tanpa Menunggu Kaya

Ifan Jafar Siddik
Ilustrasi sedekah. Foto: iNews.id/ Istimewa

Ikhlas dan Tidak Pamer

Keikhlasan menjadi prinsip utama sedekah ala Nabi Muhammad SAW. Dalam hadits tentang tujuh golongan yang mendapat naungan Allah SWT, Rasulullah SAW menyebutkan:

“…dan seseorang yang bersedekah lalu ia menyembunyikannya hingga tangan kirinya tidak mengetahui apa yang diberikan tangan kanannya.”
(HR. Bukhari No. 1423 dan Muslim No. 1031)

Hadits ini menekankan pentingnya menjaga niat dan menghindari riya dalam bersedekah.

Sedekah Menolak Bala

Selain bernilai sosial, sedekah juga memiliki dimensi spiritual. Rasulullah SAW bersabda:

“Sesungguhnya sedekah dapat memadamkan murka Allah.”
(HR. Tirmidzi No. 664, hasan)

Sedekah diyakini menjadi salah satu sebab perlindungan dari berbagai musibah dan kesulitan hidup.

Editor : Ifan Jafar Siddik

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network