BOGOR - Salah satu terduga pelaku pemukulan pegiat media sosial Ade Armando, saat demo di Jakarta merupakan warga Cisarua Kabupaten Bogor. Pria itu berinisial AP, yang identitasnya sempat beredar di media sosial.
Camat Cisarua Ivan Pramudia mengatakan pihaknya sudah melakukan penelusuran AP yang identitasnya tersebar di media sosial. Hasilnya, pria tersebut memang beridentitas di wilayah Cisarua.
"Kita sudah cek juga rumahnya tadi dengan Satpol PP yang bersangkutan sebenarnya tinggal di Cipayung tapi KTP-nya masih Cijulang Kopo, Cisarua. Tapi tinggal di Megamendung," kata Ivan dikonfirmasi MNC Portal, Selasa (12/4/2022).
Terkait keberangkatan AP mengikuti aksi demo di Jakarta, Ivan mengaku tidak mendalaminya. Hanya dipastikan identitas AP yang tersebar di media sosial beralamat KTP di wilayah Kecamatan Cisarua.
"Saya gak dalami sampai ke situ. Hanya dapat informasi tadi malam ramai di medsos, pengecekan alamatnya, keluarganya dan lain-lainnya," jelasnya.
Meski begitu, Ivan memastikan AP bukan berstatus sebagai mahasiswa. Tetapi, yang bersangkutan bekerja sebagai petugas keamanan atau satpam.
"Bukan (mahasiswa), yang saya dengar bekerja sebagai satpam," pungkasnya.
Sebelumnya, Polda Metro Jaya membenarkan sejumlah orang pengeroyok pegiat media sosial Ade Armando viral di media sosial. Ada empat pria diduga pengeroyok Ade fotonya terpampang di medsos.
Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Endra Zulpan mengatakan, keempat pelaku itu memang pria yang diduga mengeroyok Ade dan masih diburu.
"Iya, itu yang sudah teridentifikasi sebagai pelaku pemukulan," kata Zulpan.
Editor : Hilman Hilmansyah
Artikel Terkait