Polisi Bersenjata Lengkap Jaga Pokso BPPKB Banten yang Dihancurkan Ormas PP

Mochamad Andi Icshyan
Polisi bersenjata lengkap menjaga Posko Ormas Badan Pembinaan Potensi Keluarga Besar (BPPKB) Banten yang hancur setelah dirusak dan dibakar massa dari Ormas Pemuda Pancasila saat bentrok pada Minggu (26/9/2021) sore. (Foto: iNewsTv/Mochamad Andi Icshyan)

CIANJUR, iNews.id - Polisi bersenjata lengkap menjaga Posko Ormas Badan Pembinaan Potensi Keluarga Besar (BPPKB) Banten yang hancur setelah dirusak dan dibakar massa dari Ormas Pemuda Pancasila saat bentrok pada Minggu (26/9/2021) sore.


Penjagaan pada Senin (27/9/2021)  dilakukan untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan. Satuan polisi tersebut ditempatkan dari  Polres Cianjur

Keberadaan petugas bersenjata lengkap ini pun mengundang perhatian warga, baik pejalan kaki maupun pengendara yang melintas. Sebelumya di lokasi tersebut sempat mencekam akibat bentrokan dua ormas hingga mengakibatkan satu orang tewas dan seorang lainnya luka-luka. 

Sebelumnya, Kapolres Cianjur AKBP Doni Hermawan mengatakan, pihaknya masih terus melakukan penyelidikan dengan memintai keterangan sejumlah saksi untuk mengetahui pelaku atas tewasnya seorang anggota ormas. Selain itu sejumlah barang bukti, di antartanya senjata tajam sudah diamankan polisi.

Sementara ini, Polres Cianjur telah melakukan pemeriksaan sejumlah anggota ormas yang diduga terlibat bentrokan tersebut. Meski belum ada keterangan resmi dari polisi soal perkembangan penyelidikan, sempat tersiar kabar ada empat orang disebut-sebut sebagai tersangka.
 

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network