
Keluhan tidak hanya dirasakan para pedagang pasar juga pedagang camilan berbahan dasar telur. Ojos, salah seorang pedagang telur gulung goreng yang biasa mangkal di SDN 1 Bojonggede mengeluhkan hal yang sama.
"Ngaruh juga. apalagi sekarang minyak mahal, telur mahal. Berhubung dagangnya di sekolah jadi gabisa dinaikin. Tadinya pengennya sih 2 ribu cuma ga bisa karena di sekolah dagangnya." keluhnya.
Sebagai pedagang kecil, Ojos berharap pemerintah untuk ikut turun tangan menurunkan harga telur sekaligus minyak goreng karena sangat berdampak bagi pedagang kecil sepertinya.
"Kalau bisa pemerintah turunin harga minyak, telur. kasian pedagang kecil." ujar Ojos pada Tim iNewsBogor.id
Editor : Furqon Munawar
Artikel Terkait