get app
inews
Aa Text
Read Next : Delegasi FIFA dan PSSI Cek Kondisi Stadion Pakansari Cibinong Kabupaten Bogor

Semrawut! Kebakaran Kabel Bawah Tanah dan Kabel Permukaan Secara Bersamaan di Gunung Puteri Bogor

Sabtu, 02 Juli 2022 | 10:55 WIB
header img
Semrawut! Kebakaran Kabel Bawah Tanah dan Kabel Permukaan Secara Bersamaan di Gunung Puteri Bogor. (Foto : iNewsBogor.id/Cahyat Supriatna)

BOGOR, iNews.id - Semrawutnya pemasangan kabel serat optik bergesekan dengan kabel listrik PLN di Jalan Raya Tlajung Cikeas Udik, Desa Cikeas Udik, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, didiuga menjadi pemicu kebakaran secara bersamaan di bawah dan atas permukaan tanah.

Awalnya hanya muncul percikan api namun terus menjalar dan membesar hingga api membakar permukaan tiang listrik PLN. Peristiwa kebakaran terjadi Sabtu (2/7/2022) pagi. Beruntung warga setempat merespon cepat memadamkan api menggunakan peralatan seadanya sehingga api tidak menjalar ke pemukiman warga.

Akibat kebakaran jaringan listrik  PLN terputus, begitupun jaringan kabel serat optik. Petugas PLN setempat kini tengah melakukan pemulihan jaringan listrik dikawasan terdampak.

Pengakuan saksi.mata warga setempat Patna, mengungkapkan awal mula percikan api berasal dari kabel yang bergelantungan di atas tiang, makin lama membesar dan menjalar membakar kabel satu sama lain baik yang tertanam dibawah tanah dan di altas permukaan tanah.

Editor : Furqon Munawar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut