get app
inews
Aa Text
Read Next : Pondasi Rampung 100%, LRT Cibubur Ditargetkan Tutup Atap Akhir 2024

Gerbong Rangkaian Kereta LRT Sudah Terpasang di Stasiun Harjamukti

Selasa, 19 Oktober 2021 | 12:53 WIB
header img
Gerbong rangkaian kereta LRT atau trainset terakhir light rail transit Jabodebek sudah tiba dan terpasang di Stasiun Harjamukti, Cibubur, Jawa Barat. (Foto: Ist/ADHI)

JAKARTA,iNews.id - Gerbong rangkaian kereta LRT atau trainset terakhir light rail transit Jabodebek sudah tiba dan terpasang di Stasiun Harjamukti, Cibubur, Jawa Barat.

Rangkaian ini sampai setelah melalui proses pengiriman dari Madiun, Jawa Timur selama tiga hari sejak Kamis, 14 Oktober 2021. Adapun kereta ke-31 tiba pada hari Minggu, 17 Oktober 2021 pukul 01.00 WIB.

Corporate Secretary Adhi Karya Farid Budiyanto mengatakan, sebanyak 6 kereta dalam satu rangkaian tiba dan langsung diangkut secara perlahan untuk naik ke lintasan. Kereta ini dikirimkan langsung dari pabrik milik PT INKA (Persero) di Madiun, Jawa Timur.

"Trainset ini merupakan kereta terakhir sejak pengiriman pertama pada Oktober 2019," ujar Farid dalam keterangan tertulis, Selasa (19/10/2021).

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut