get app
inews
Aa Text
Read Next : Tiga Hari Lagi Gelaran Balap Formula E, Tonton Siaran Langsungnya di Vision+

Formula E 2022 di Jakarta, Jokowi Harap Sean Gelael Wakili Indonesia

Sabtu, 13 November 2021 | 08:43 WIB
header img
Presiden Jokowi menantang Vice Champion LMP2 FIA WEC 2021 Sean Gelael untuk mengikuti balap Formula E yang akan dilangsungkan di Jakarta, 4 Juni 2022. (Foto: Ist)

JAKARTA,iNews.id -  Presiden Jokowi menantang Vice Champion LMP2 FIA WEC 2021 Sean Gelael untuk mengikuti balap Formula E yang akan dilangsungkan di Jakarta, 4 Juni 2022.

Hal ini disampaikan Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pusat, Bambang Soesatyo saat bertemu Presiden Jokowi Tantangan itu, kata Bamsoet sapaanya, disampaikan Jokowi usai menjajal sekaligus meresmikan Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat hari ini. 

"Pak Presiden Jokowi menantang Sean Gelael agar bisa berlaga di ajang balap Formula E di Jakarta tahun depan," ujar Bamsoet, Jumat, (12/11/2021). 

Bamsoet mengungkapkan, waktu ditantang Jokowi tersebut, pembalap terbaik Indonesia yang baru saja meraih prestasi runner up kejuaraan dunia balap ketahanan FIA World Endurance Championship itu tidak bisa menjawab, dan hanya tertawa.

Ketua MPR RI ini berharap, agar Sean Gelael dapat memenuhi tantangan Presiden Jokowi untuk berlaga dalam ajang Formula E tahun depan. 

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut