get app
inews
Aa Read Next : Aksi Terpuji Personel Polsek Parungpanjang Atensi Anak Kurang Gizi

Lewat Kegiatan Community Development, Universitas Prasetya Mulya Berdayakan Mitra UMKM di Bogor

Rabu, 08 Maret 2023 | 07:41 WIB
header img
Lewat Kegiatan Community Development, Universitas Prasetya Mulya Berdayakan Mitra UMKM di Bogor. (Foto : iNewsBogor.id/ist.)

BOGOR, iNewsBogor.id - Sejumlah Mahasiswa School of Applied STEM Universitas Prasetya Mulya diterjunkan ke lapangan guna melaksanakan tugas pengabdian masyarakat lewat kegiatan community development.

Kegiatan community development kali ini menyasar mitra UMKM di Cikeas Gunung Putri Kabupaten Bogor, Selasa, (7/3/2023).

Kegiatan yang dilakukan para mahasiswa Universitas Prasetya Mulya ini, bertujuan guna menggugah sikap sosial sekaligus toleransi dalam diri para mahasiswa dengan cara langsung turun ke lapangan untuk membantu masyarakat sekitar.

Salah satu yang disasar para mahasiswa yaitu mitra lokal UMKM Mili Milk di Perumahan Legenda Wisata Cikeas Gunung Putri Kabupaten Bogor. Para mahasiswa memberikan edukasi terkait pengembangan usaha yang sedang ditekuni masyarakat khususnya mitra UMKM.


Para mahasiswa Universitas Prasetya Mulya saat pengabdian masyarakat di mitra UMKM  Cikeas Gunung Putri. (Foto : iNewsBogor.id/ist.)

 

“Kegiatan community development merupakan kegiatan sosial yang dapat berdampak positif bagi UMKM serta dapat meningkatkan edukasi dan ekonomi UMKM," ujar Ketua Tim Glorya Ichaisa Gryseldis Rihi.

Lebih lanjut, menurut Gloria, para mahasiswa terjun langsung guna berbagi pengetahuan dengan mitra UMKM terkait pengemasan dan pengembangan produk UMKM agar dapat menjangkau pasar lebih luas.

"UMKM yang dikelola Pak Lintang ini kami ajarkan cara membuat dan memilih kemasan produk agar lebih aman ketika di kirim ke konsumen. Jadi meminimalisir produk yang rusak ketika sampai ditangan konsumen", terang Gloriya pada iNewsBogor.id, Selasa, (7/3/2023).

Para mahasiswa Universias Prasetya Milya yang melakukan kegiatan pengabdian masyarakat kali ini terdiri dari Glorify Megumi, Jessica Cheri, Shabrina Amira, William Stevanno, Kyla Kanyaka, Phillip Fabian, dan Ilham Ramadhan Nur Ahmad. Dalam kegiatan ini para mahasiswa didampingi Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), Mey Lista Tauryawati.


Salah satu produk mitra UMKM di Cikeas Gunung Putri Bogor.  (Foto : iNewsBogor.id/ist.)

 

Terkait kegiatan pengabdian masyarakat yang dijalani para mahasiswanya, Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), Mey Lista Tauryawati mengatakan para mitra UMKM yang disasar kegiatan ini selain diberikan pengetahuan soal pengemasan produk sekaligus juga riset pasar.

“Tidak hanya diajarkan cara mengemas produk, pelaku UMKM juga dilatih cara riset pasar," ujar Mey Lista.

Salah seorang mahasiswa Program Studi Business Mathematics Universitas Prasetya Mulya yang turut dalam kegiatan, William Stevanno, menganggap penting riset pasar guna mendongkrak peningkatan usaha.

"Survei pasar perlu dilakukan agar pelaku UMKM mengetahui target pasar serta konsumennya. Apabila pelaku UMKM ingin mengembangkan usahanya sebaiknya perlu dilakukan survey pasar agar lebih memahami kebutuhan dan keinginan konsumen, dan pastinya juga dapat mengidentifikasi peluang apa saja yang dapat mengembangkan bisnis, meminimalisir resiko serta dapat mengikuti tren yang sedang ada saat ini," papar Willian Stevanno.

Respon mitra UMKM yang disasar kegiatan ini cukup bagus. Mereka mendapat pendampingan para mahasiswa dalam hal pengembangan usaha meliputi berbagai aspek, antara lain repackaging, serta strategi marketing menggunakan digital marketing.

Pemilik usaha Mili Milk salah satu yang menjadi sasaran kegiatan, Lintang mengaku sangat bersyukur dengan adanya program community development oleh para mahasiswa Universitas Prasetya Mulya. Menurutnya banyak manfaat yang ia dapat dari program community development.


Profil mahasiswa Universitas Prasetya Mulya bareng mitra UMKM. (Foto : iNewsBogor.id/ist.)

 

“Saya banyak memperoleh manfaat dari kegiatan Program Community Development ini, khususnya dalam hal membantu meningkatkan nilai jual, baik dalam kreasi terkait produk, proses kerja, serta pemasaran dan banyak hal yang terkait dengan UMKM yang sedang saya jalani," pungkas Lintang.

Editor : Furqon Munawar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut