Kepedulian Perusahaan Pembiayaan Khenzi Group Gali Talenta Sepakbola Usia Dini di Kabupaten Bogor

BOGOR, iNewsBogor.id - Khenzi Group merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang pembiayaan yang berdomilisi di Kawasan Cibinong.
Kendati bergerak dalam bidang usaha pembiayaan, Khenzi Group termasuk salah satu perusahaan yang juga aktif dalam mengembangkan pembinaan talenta sepakbola usia dini di Kawasan Kelurahan Ciriung, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor.
Delapan bulan lalu managemen Khenzi Group mendirikan Sekolah Sepakbola ( SSB) secara gratis tanpa uang pangkal dan bayaran dengan nama Ciriung United.
Ridwan Purwanto, SE, MM selaku CEO dan Owner dari Khenzi Group mengatakan, Ciriung United adalah SSB yang berbasis sosial dan tidak mengutamakan bayaran kepada para siswanya.
"Niat kami mendirikan SSB Ciriung United ini adalah untuk mengakomdir talenta sepakbola di Kelurahan Ciriung yang belum masuk ke SSB lainnya," ujar Ridwan Purwanto, Selasa, 7 Maret 2023.
Editor : Furqon Munawar