get app
inews
Aa Read Next : Ratusan Buruh dari Bogor Padati Jakarta dalam Aksi May Day 2024

Heru Budi Sambut Bahagia Komentar Ganjar Soal Masalah di Jakarta

Senin, 26 Juni 2023 | 13:29 WIB
header img
Kolase foto Ganjar Pranowo dan Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono. (Foto: istimewa).

JAKARTA, iNewsBogor.id - Gubernur Jawa Tengah yang juga calon presiden dari PDIP, Ganjar Pranowo, aktif mengomentari dan mengurus masalah yang terjadi di Provinsi DKI Jakarta saat ia blusukan di wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Utara, kemarin.

Ganjar bahkan menghubungi langsung Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, dan Sekda DKI Jakarta, Joko Agus Setyono, setelah mendengar keluhan dari warga.

Ganjar menerima keluhan dari warga di Pasar Anyar Bahari, Tanjung Priok, Jakarta Utara (Jakut) pada Sabtu (24/6/2023), serta warga Pademangan, Jakut pada Ahad (25/6/2023). 

Dengan sigap, Ganjar memilih untuk meneruskan aduan warga dengan menelepon pejabat utama di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI.

Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, merespons hal ini dengan bahagia. Ia menanggapi cawe-cawe Ganjar tersebut dengan senyuman dan tawa. 

"Saya kan tidak komunikasi, tidak tahu saya, tanya dong dia. Kalau yang lain saya tidak tahu," ujar Heru kepada wartawan di Pasar Palmerah, Jakarta Pusat, Senin (26/6/2023).

Ketika ditanya tentang perasaannya saat dikritik oleh Gubernur Jawa Tengah mengenai masalah di Ibu Kota, Heru memilih untuk merespons dengan senyuman kepada wartawan.

Ganjar sebelumnya menerima banyak keluhan dari warga di Pasar Anyar Bahari, Tanjung Priok pada Sabtu (24/6/2023) dan Pademangan, Jakarta Utara pada Minggu (25/6/2023). 

Salah satu keluhan yang disampaikan saat Ganjar melakukan kunjungan ke lokasi tersebut adalah masalah ketersediaan air bersih.

Ganjar langsung menghubungi Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, dan Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta, Joko Agus Setyono, untuk membahas masalah tersebut. 

Heru menjelaskan bahwa masalah yang disampaikan oleh Ganjar sebenarnya sudah lama dihadapi oleh warga.

Ia mengaku sudah memerintahkan PAM Jaya untuk menangani permasalahan pelayanan air bersih di sekitar wilayah Jakarta. 

"Ya salah satu problem Jakarta yang sudah lama dan terus berlangsung adalah air bersih," kata Heru.

Editor : Ifan Jafar Siddik

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut