JAKARTA, iNewsBogor.id - Ketua Umum Relawan Pro Jokowi atau Projo, Budi Arie Setiadi, resmi dilantik sebagai Menteri Komunikasi & Informatika (Menkominfo) pada Senin (17/7) oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara.
Budi Arie Setiadi mengambil alih posisi yang sebelumnya dipegang oleh Johnny G Plate yang terjerat dalam kasus korupsi pengadaan BTS 4G.
Pada awal bulan Juli, Johnny G Plate telah menghadapi sidang kedua di Pengadilan Tipikor Jakpus.
Lantas, siapa sebenarnya Budi Arie Setiadi?
Budi Arie Setiadi sebelumnya menjabat sebagai Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Wamendes).
Sebelum bergabung dalam Kabinet, Budi Arie adalah Ketua Umum dari relawan Pro Jokowi (Projo), salah satu kelompok relawan terbesar yang memberikan dukungan kepada Jokowi sejak tahun 2014.
Editor : Ifan Jafar Siddik