BOGOR, iNewsBogor.id - Dunia konten kreator kini bukan hanya milik para figur publik atau selebritis. Bahkan orang biasa pun bisa berubah drastis menjadi begitu terkenal setelah menjadi konten kreator.
Nah, siapa sangka seorang wanita yang memutuskan nikah muda bernama Imas Fahriaty (23), warga Tangerang Banten mendulang sukses di dunia konten kreator lewat postingannya di TikTok dan Instagram. Kini bahkan viewers nya telah mencapai jutaan.
Padahal, wanita yang akrab disapa Amos ini hanya berbagi postingan aktivitasnya sebagai seorang ibu rumah tangga mulai dari belanja, menyapu dan mengepel lantai, saat ia berbelanja ke warung dekat rumahnya, memasak di dapur, hingga menyiapkan makan suaminya yang juga konten kreator.
Ibu muda berparas cantik behijab ini acap kali membagikan kegiatannya saat pulang kampung dengan berbagai aktivitasnya yang ringan, lucu dan menggemaskan bagi siapa saja yang melihatnya di di TikTok juga IG.
Ada postingan aktivitas Imas yang seru dan menantang saat dirinya berpindah rumah kontrakan ke tempat tinggal barunya , lalu ada juga konten menarik ketika ia memanen padi di sawah bersama keluarganya di kampung. Sederhana namun seru, membuat penasaran orang jika tidak mengikuti postingan kontennya. Dan bagi kalangan ibu rumah tangga, ibu muda bahkan para jomblo postingannya bisa jadi pendidikan dan bikin gereget.
Selain aktif memposting di TikTok, Imas juga memiliki akun instagram. Imas mengawali karir nya aktif berbagi pengalaman dengan viewer dengan postingan yang memperlihatkan gadis desa merantau hingga tinggal di kota. Tak ia sangka postingan sederhana itu direspon banyak viewer.
Imas pun semakin bersemangat, terinspirasi berkreasi dan beinisiatif membuat konten berbagi pengalaman kehidupan kesehariannya di sosial media bersama audience dan penggemar setianya.
Imas pun tidak pernah pelit untuk berbagi ilmu dan pengalaman dengan para penggemarnya bagaimana menjadi seorang konten kreator yang bisa menghasilkan dan tetap bisa berkarir walau hanya dari rumah menjadi seroang ibu rumah tangga muda .
'Tidak ada yang mudah jika ingin mencapai sesuatu yang diinginkan, harus beriringan dengan usaha dan juga perjuangan yang maksimal, selain tentu saja dukungan penuh dari suami dan do'a orang tua terutama ibu kita," ujar Imas pada iNewsBogor.id disela kesibukannya.
Jauh sebelum menjadi kintem kreator, Imas Fahriaty memulai karir dengan bekerja di salah satu perusahaan animasi. Menurutnya, memproduksi konten tentu tidak mudah dan butuh konsistensi. Jika konsisten lambat laun bisa mempunyai pengikut yang terus bertambah dari waktu ke waktu. Konten- konten yang disajikan pun hal yang bermanfaat, cerita pengalaman pribadi dan peran sebagai istri yang baik.
Kerja kerasnya pun membuahkan hasil, kini ia telah memiliki followers 3,300,000 followers di Tiktok dan 610.000 di Instagram. Bahkan berkat jerih payahnya, akun media sosial miliknya mulai dilirik sejumlah produk untuk mengajak kerjasama.
"Allhamdulillah yah, berkat do'a dan dukungan semua pihak terutama suami saya dan orang tua kami juga para pengikut atau netizen, kini sudah ada beberapa produk mau mengajak kerjasama, mudah-mudahan saya dan suami diberikan kekuatan dan juga kesehatan serta mampu menjalankan amanah ini," pungkasnya
Editor : Furqon Munawar