get app
inews
Aa Read Next : Open House Lebaran, Bima Arya Titip ke Tokoh Lintas Agama Jaga Keberagaman

Pemkab Bantul Menyimak dan Belajar dari Keberhasilan Perpustakaan dan Galeri Kota Bogor

Jum'at, 08 Desember 2023 | 21:20 WIB
header img
Kunjungan jajaran Pemkab Bantul ke Perpustakaan Kota Bogor. Foto: Istimewa

BOGOR, iNewsBogor.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bantul melakukan kunjungan ke Perpustakaan dan Galeri Kota Bogor yang terletak di Jalan Kapten Muslihat, Kota Bogor, pada Jumat (8/12/2023).

Kunjungan ini dipimpin oleh Bupati Bantul, Abdul Halim Muslih, bertujuan untuk memperkaya pemahaman terkait manajemen perpustakaan, mengingat Kabupaten Bantul sedang dalam proses pembangunan perpustakaan umum.

Abdul Halim Muslih menyampaikan rasa terima kasih atas kesempatan untuk mengunjungi Perpustakaan Kota Bogor yang luar biasa, dengan tingkat kunjungan yang cukup tinggi. Beliau menjelaskan bahwa Kabupaten Bantul sedang membangun gedung perpustakaan yang lebih modern, dan oleh karena itu, perlu memperdalam pemahaman terkait manajemen perpustakaan. Pilihan belajar dari Perpustakaan Kota Bogor diambil karena perannya yang signifikan dalam peningkatan literasi.

"Kunjungan masyarakat ke perpustakaan yang tinggi mendorong peningkatan literasi masyarakat Kota Bogor dan sekitarnya. Peran perpustakaan seperti ini juga yang ingin kami kembangkan di Kabupaten Bantul," ujarnya.

Editor : Ifan Jafar Siddik

Follow Berita iNews Bogor di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut