get app
inews
Aa Read Next : Tampil di Acara Wedding Expo, Adelia Pasha Ungu Pukau Penonton 

Bisnis Kedai Kopi di Era Pandemi, Raup Omset Jutaan 

Selasa, 01 Februari 2022 | 07:23 WIB
header img
Bisnis Kedai Kopi di Era Pandemi, Raup Omset Jutaan. Foto: Ifan

KOTA BOGOR - Pandemi Covid-19 yang melanda negeri ini banyak berdampak pada tren bisnis kedai kopi. Sebagian besar pemilik kedai kopi mengalami penurunan pendapatan bahkan harus menutup usahanya. 

Salah satunya, lantaran tren kebiasaan bersantai di kedai kopi yang menjadi bagian dari gaya hidup selama ini terhambat dengan adanya pembatasan sosial.

Namun kondisi tersebut tidak menghalangi bisnis kedai kopi milik Mang Emon. Warung kopi sederhana yang dikenal sebagai ‘Warung Dongko’ miliknya tetap tidak kehilangan pengunjung meski di tengah pandemi saat ini.

Bahkan warung kopi yang terletak di Jalan Sawojajar, tepatnya di depan GOR bulutangkis Sawojajar ini tetap ramai dikunjungi pelanggan.

Bermodal gerobak sederhana, Mang Emon melayani para pelanggannya mulai sore hingga tengah malam. Menawarkan suasana yang berbeda, pelanggan setia warung kopi ini berasal dari berbagai kalangan baik kalangan anak muda maupun tua.

Editor : Hilman Hilmansyah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut