Lebih lanjut, tambah Haryanto, penjaringan cabup dan cawabup yang dilakukan Partai Demokrat Kabupaten Bogor ini berlaku untuk umum dan terbuka.
"Cabup dan Cawabup dari lintas partai atau dari internal Partai Demokrat jika mau mengambil formulir pendaftaran tetap harus melalui tim penjaringan yang telah ditetapkan oleh DPC Partai Demokrat," cetus Haryanto.
Sementara itu, Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Bogor, Dede Chandra Sasmita mengatakan tim penjaringan Cabup/ Cawabup Partai Demokrat ini terdiri dari enam orang pengurus Partai Demokrat Kabupaten Bogor.
Untuk posisi ketua ditempati H. Haryanto Surbakti, SH dan Sekretaris oleh M Aulia Rahmam, S.IP. Sementara untuk anggota Tim penjaringan Cabup dan Cawabup Partai Demokrat terdiri dari empat orang Afdal Affan, S. H, Irwan Setiawan, Rusdiantoro dan Ibnu Sakti Mubarok, S. Hum.
"Hari ini baru Partai Golkar yang sudah ambil formulir penjaringan. Tidak menutup kemungkinan masih ada Partai lain atau figur perorangan yang ambil formulir," pungkasnya.
Editor : Furqon Munawar