BOGOR, iNewsBogor.id - Prestasi membanggakan diraih para atlet Atletik Kabupaten Bogor yang berhasil mendulang 14 Emas, 11 Perak dan 5 Perunggu dalam Kejurda Atletik Jabar 2024 yang digelar di GOR Pajajaran, Kota Bandung, 1 -2 Juni 2024.
Kontingen PASI Kabupaten Bogor yang dinahkodai Drs. Algusri menempati posisi runer up Kejurda Atletik yang diikuti oleh 23 peserta se Jawa Barat.
Posisi pertama ditempati Kota Bandung dengan 16 Emas, 17 Perak dan 8 Perunggu. Sedangkan, Kabupaten Kuningan menempati posisi ketiga dengan 10 Emas, 6 Perak dan 9 Perunggu.
Algusri mengatakan, torehan 14 emas, 11 perak dan 5 perunggu itu menjadi bekal positif bagi PASI Kabupaten Bogor dalam menatap Porda Jabar 2026 di Kota Bogor.
Selanjutnya, kata Algusri, saat ini ada delapan Atlet Kabupaten Bogor Masuk Pelatda Atletik Jabar Menuju PON 2024. Sebanyak 8 atlet binaan PASI Kabupaten Bogor masuk dalam Tim Pelatda Jabar menuju PON 2024 di Sumut - Aceh. Saat ini 8 atlet tersebut tengah fokus mengikuti Pelatda Jabar 2024 di Bandung.
Pelatda Jabar menuju PON 2024 Sumut- Aceh untuk cabor Atletik diikuti sekitar 39 atlet terbaik dari berbagai Kota/ Kabupaten yang ada di Jawa Barat.
Algusri mengatakan delapan atletnya itu berpeluang menyumbangkan medali emas bagi Jawa Barat pada PON 2024 di Sumut- Aceh. "Saya berharap delapan atlet dari PASI Kabupaten Bogor ini bisa masuk dalam Kontingen Jabar ke PON 2024 di Sumut - Aceh," ujar Algusri Minggu, 9 Juni 2024.
Pasalnya, tambah Algusri , informasi Pengrov PASI Jabar akan ada pengurangan atlet. Karena untuk kuota atlet cabor atletik yang akan diberangkatkan ke PON 2024 berjumlah 35 orang.
Algusri berharap tidak ada pengurangan kepada atlet asal PASI Kabupaten Bogor dalam skuad Atletik Jabar yang akan menuju PON 2024.
"Selain ada 8 atlet ada 2 pelatih PASI Kabupaten Bogor yang masuk dalam Pelatda Jabar 2024," paparnya ( asep syahmid)Daftar Delapan Atlet dan Dua Pelatih PASI Kabupaten Bogor di Pelatda Jabar 2024 diantaranya:
ATLET :
- Halomoan Edwin Binsar Simanjuntak
- Fathin Al Gazhi
- Hendro
- Suwandi Wijaya
- Stevanus Benaya
- Tyas Murtiningsih
- Raden Roseline Fikananda
- Westi Indah
PELATIH :
- Kikin Ruhudin
- Erwin Maspaitela
Editor : Furqon Munawar